Bermain Imbang Lawan Filipina, Bagaimana Peluang Lolos Indonesia
Indonesia
dipaksa bermain imbang 2-2 dengan tuan rumah Filipina pada Selasa (22/11) malam,
setelah sebelumnya kalah dari Thailand sedangkan Filipina imbang dengan
Singapura dilaga pertama. Padahal pada laga kedua di grup A tersebut, Timnas
Indonesia ditargetkan meraih kemenangan untuk membuka jalan ke babak Semifinal.
Raihan
satu poin membuat Timnas kembali diposisi terbawah klasemen grup A, sedangkan
Filipina tetap berada diposisi kedua. Sementara itu, di hari yang sama Thailand
memastikan diri lolos ke Semifinal setelah mengalahkan Singapura 1-0. Lantas
jika sudah begini apakah peluang Indonesia sudah tertutup?, berikut ini peluang lolos Indonesia ke Semifinal.
Jika
kita melihat klasemen sementara grup A AFF Suzuki Cup 2016, posisi pertama ditempati
Thailand dengan 6 poin, posisi kedua ditempati tuan rumah Filipina dengan 2
poin, posisi ketiga ditempati Singapura dengan satu poin, dan diposisi terakhir
atau keempat ditempati Timnas Indonesia dengan satu poin.
Dan
jika kita lihat pada pertandingan selanjutnya yang merupakan pertandingan
terakhir semua tim di grup A. Maka jawabannya peluang lolos Indonesia ke Semifinal masih ada.
BACA JUGA :
|
Laga
terakhir akan digelar pada Jumat (25/11), Indonesia akan berhadapan dengan
Singapura dan Filipina menghadapi Thailand. Jalan satu-satunya adalah Indonesia
harus mengalahkan Singapura, karena jika kembali imbang Timnas Indonesia harus
angkat koper untuk pulang. Sekali lagi, Indonesia harus menang melawan
Singapura.
Thailand
bukan hanya dipastikan lolos ke babak berikutnya, melainkan juga dipastikan
lolos menjadi juara grup A. Karena jika pun Filipina menang dari Thailand
raihan poin Thailand tetap yang terbanyak. Tapi itu tidak boleh terjadi, Thailand
harus bisa mengalahkan Filipina atau paling tidak laga berakhir imbang. Jika
seperti itu Indonesia lah yang akan menemani Thailand lolos ke Semifinal, namun
itu pun dengan catatan sekali lagi, Indonesia harus menang melawan Singapura.
Situasi
seperti ini mirip dengan situasi Piala AFF 2010 silam, Thailand saat ini
ibaratkan Indonesia 2010 dan Filipina ibaratkan Thailand 2010, sedangkan
Indonesia adalah Malaysia 2010. Pada penyisihan grup 2010 silam Malaysia berhasil
lolos ke Semifinal berkat Indonesia yang berhasil mengalahkan Thailand dilaga
terakhir. Alasannya Indonesia mengalahkan Thailand adalah Thailand merupakan
tim yang kuat, maka harus dihentikan sejak awal. Malaysia pun lolos ke
Semifinal dan harus berterimakasih pada Indonesia.
Semoga
saja Thailand punya alasan yang sama untuk mengalahkan Filipina nantinya, dan
semoga saja jika benar situasinya akan sama seperti 2010 yang Indonesia saat
ini adalah Malaysia 2010, lalu kita lolos ke Semifinal dan Indonesia bisa membuat
kejutan meraih gelar juara.
Bagikan
Ke Bobotoh Sekarang Juga!
|
Tidak ada komentar